Search

Erick Thohir Menteri, Bos BEI Harap IPO BUMN Makin Banyak

Erick Thohir Menteri, Bos BEI Harap IPO BUMN Makin Banyak

Lombok, CNBC Indonesia - Otoritas Bursa Efek Indonesia (BEI) berharap semakin banyak perusahaan pelat merah yang melantai di BEI pada pemerintahan Presiden Joko Widodo di periode keduanya.

"Harapan dari pihak bursa, dengan adanya kabinet baru, yang lebih pro kepada pasar modal misalnya dari perusahaan-perusahaan yang go public dari BUMN semakin banyak kedepannya," kata Direktur Utama BEI Inarno Djajadi, dalam sesi diskusi bersama media di Lombok, Nusa Tenggara Barat (NTB), Jumat (25/10/2019).


Sebelumnya, Inarno menyebut setidaknya akan ada lima perusahaan Badan Usaha MIlik Negara (BUMN) dan anak usahanya yang akan melantai di pasar modal pada 2020. Inarno menyebut pihaknya akan terus berkomunikasi dengan pemerintah melalui Kementerian BUMN terkait hal ini.

Sebagai informasi, dalam Kabinet Indonesia Maju yang sudah dilantik, posisi Menteri BUMN ditempati oleh Erick Thohir.


Secara umum, Inarno menyatakan sangat mendukung komposisi Kabinet Indonesia Maju yang telah dilantik oleh Presiden Joko Widodo. Dia meyakini susunan menteri dalam kabinet tersebut pasti sudah dipertimbangkan Presiden Jokowi secara matang.

"Pastinya itu yang terbaik," ujarnya.

Menurutnya, tugas terpenting kabinet baru ini adalah menciptakan stabilitas politik dan keuangan Indonesia. (hps/hps)

Halaman Selanjutnya >>>>




Bagikan Berita Ini

0 Response to "Erick Thohir Menteri, Bos BEI Harap IPO BUMN Makin Banyak"

Post a Comment

Powered by Blogger.